Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

5 September - Undang Orang Lain Untuk Menjadi Anak-Anak Allah - Hidup Seperti Yesus

e-Devotional on YOUTUBE
UNDANG ORANG LAIN UNTUK 
MENJADI ANAK-ANAK ALLAH
BACAAN e-Devotional – 5 September

1 Yohanes 3:1
Lihatlah, betapa besar kasih yang dikaruniakan Bapa kepada kita, sehingga kita disebut anak-anak Allah, dan memang kita adalah anak-anak Allah. Karena itu dunia tidak mengenal kita, sebab dunia tidak mengenal Dia.”

Saudara-saudaraku yang kekasih, sekarang kita adalah anak-anak Allah, tetapi belum nyata apa keadaan kita kelak; akan tetapi kita tahu, bahwa apabila Kristus menyatakan diri-Nya, kita akan menjadi sama seperti Dia dalam keadaan-Nya yang sebenarnya.”

Dalam ayat ini digambarkan kesempatan-kesempatan orang Kristen yang sedikit dipahami saja. Setiap orang harus akrab dengan berkat-berkat yang Allah telah sediakan dalam firman-Nya. Dia telah memberikan banyak jaminan kepada kita tentang apa yang Ia akan lakukan bagi kita. Dan semua yang Ia telah janjikan dimungkinkan oleh pengorbanan Kristus demi kepentingan kita.

Yohanes pembaptis bersaksi tentang Seseorang melalui siapa kita boleh menjadi putera dan puteri Allah…. “Tetapi semua orang yang menerima-Nya diberi-Nya kuasa supaya menjadi anak-anak Allah, yaitu mereka yang percaya dalam nama-Nya.”

Menjadi anak Tuhan bukanlah sesuatu yang kita miliki dari diri kita sendiri. Hanya kepada mereka yang menerima Kristus sebagai Juruselamat mereka diberikan kuasa menjadi putera dan puteri Allah. Orang-orang berdosa, oleh kekuatan mereka sendiri, tidak dapat mengalahkan dosa-dosa mereka. Sebab untuk memperoleh hal ini, mereka harus melihat kepada suatu Kuasa yang lebih tinggi. Yohanes menyerukan, “Lihatlah Anak Domba Allah, yang mengangkut dosa dunia.” Hanya Kristus saja yang memiliki kuasa untuk membersihkan hati. Ia yang sedang mencari pengampunan dan penerimaan hanya dapat mengatakan: “Pada tanganku tak kubawa apa-apa; hanya pada salib-Mu kuberpaut.”

Akan tetapi janji mengenai menjadi anak Tuhan diadakan bagi semua yang “percaya kepada nama-Nya.” Setiap orang yang datang kepada Yesus dalam iman menerima pengampunan. Sesegera orang yang bertobat melihat kepada Juruselamat untuk mendapatkan pertolongan agar berbalik dari dosa, Roh Kudus memulaikan pekerjaan-Nya yang mengubahkan hati. “Tetapi semua orang yang menerima-Nya diberi-Nya kuasa supaya menjadi anak-anak Allah.


Betapa hal ini seharusnya menjadi suatu dorongan yang luar biasa bagi usaha yang besar kepada semua yang sedang mencoba untuk memberikan pengharapan injil di hadapan mereka yang masih beada dalam kegelapan dosa. - Review and Herald, 3 September, 1903.


Posting Komentar untuk "5 September - Undang Orang Lain Untuk Menjadi Anak-Anak Allah - Hidup Seperti Yesus"